Senin, 27 Maret 2023

Ramadan Momen Perbaiki Kualitas Diri

 



Bismillahirrahmanirrahim..

Alhamdulillah, segala puji beserta syukur hanya milik Allah Swt. semata yang melimpahkan berbagai kenikmatan tiada tara bagi semua hamba-Nya, terutama manisnya nikmat iman dan nikmat hidup sehat dalam rangka menjalankan kewajiban untuk senantiasa taat atas segala perintah-Nya.
Selawat beserta salam senantiasa tercurah kepada Baginda Rasulullah Muhammad Saw. sosok panutan serta teladan dalam menjalani segala aktivitas dengan mengikuti sunnahnya.

Marhaban Yaa Ramadhan..
Alhamdulillah, malam ini kita memasuki malam keenam di bulan suci yang penuh kemuliaan.
Sudah hampir seminggu kita berpuasa di bulan Ramadan 1444 H. Semoga segala amal yang kita perbuat bernilai pahala di sisi Allah. Senada dengan dihapusnya segala dosa dan khilaf yang kita perbuat sebelum memasuki bulan ramadan. Semoga segala kesalahan yang kita jalani sebelum memasuki bulan pengajaran ini mendapat ampunan-Nya. Untuk itu mari senantiasa berdoa dan memohon ampun dengan sebenar-benarnya bertobat kepada Allah Swt.

Mari jadikan Ramadan sebagai momen untuk perbaiki kualitas diri dan hidup kita agar lebih baik lagi dari pribadi sebelumnya. Lebih taat dan patuh terhadap segala perintah-Nya dan bersegera menjauhi dan meninggalkan segala larangan-Nya. Sehingga predikat taqwa yang Allah berikan kepada orang-orang beriman yang menjalani puasa bisa kita sandang.
Jika di bulan atau hari yang lalu kita senantiasa abai dengan segala panggilan-Nya, semoga di bulan ini kita bisa mawas diri memperbaiki sedikit demi sedikit kelalaian tersebut. Menjadikan bulan ramadan bukan hanya sebagai bulan di mana kita tidak makan dan minum saja, di mana kita hanya mendapatkan lapar dan dahaga saja. Namun lebih dari itu, kita bisa lebih mengontrol emosi yang ada dalam diri kita agar senantiasa berbuat kebaikan. Menjaga amarah, nafsu dan hal-hal yang mendatangkan keburukan. Semoga sebulan penuh yang akan kita jalani bisa membentuk pribadi kita selalu lebih baik. Tidak memiliki sifat tercela terhadap orang lain. Beralih menjadi pribadi yang bisa bermanfaat bagi orang sekitar.

Yuk, sama-sama jadikan ramadan sebagai momen meningkatkan kualitas diri kita hingga akhirnya kita bisa meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kita.

Selamat menjalankan ibadah shaum Ramadhan 1444 H.
Semoga kita semua kembali menjadi fitri.
Aamiin..

Silakan berikan tanggapan mengenai postingan di atas.
Gunakan tutur kata yang baik dan sopan.

Komentar anda menambah semangat penulis untuk tetap ngeblog.